Tuesday, November 11, 2008

Menghasilkan uang dari rumah dengan Forex

Pak Sulaiman, perkenalkan nama saya Derry.
Teman-teman saya banyak bercerita tentang forex dan saya pun banyak ditelepon oleh marketing-marketing untuk berinvestasi di forex. Katanya semua bisa dilakukan langsung dari rumah tanpa harus bersusah payah.
Saya punya rencana untuk mencoba bermain forex online, dari teman-teman saya juga, saya dapat informasi kalau ada tools yang bisa dimanfaatkan dengan otomatis supaya pemain amatir seperti saya yang masih awam pun tidak usah susah payah cari informasi mata uang mana yang sedang jadi trend.

Mohon penjelasannya, terima kasih.

derry.wiryxxxx@xxxxxx.xxx


Banyak cara untuk menghasilkan uang tanpa harus meninggalkan rumah, salah satunya adalah dengan bermain Forex (Foreign-exchange), berupa jual beli mata uang tertentu melawan mata uang lain, misalnya Euro melawan US Dollar.

Definisi forex menurut wikipedia :
The foreign exchange (currency or forex or FX) market refers to the market for currencies. Transactions in this market typically involve one party purchasing a quantity of one currency in exchange for paying a quantity of another. The FX market is the largest and most liquid financial market in the world, and includes trading between large banks, central banks, currency speculators, corporations, governments, and other institutions. The average daily volume in the global forex and related markets is continously growing and was last reported to be over US$ 4 trillion in April 2007 by the Bank for International Settlement.

Konsekuensinya, kita harus bisa menyediakan waktu yang cukup banyak jika ingin berhasil.
Yang menjadi pertanyaan, apakah dengan bermain forex, ada jaminan akan berhasil mengeruk keuntungan?

Forex sangatlah fluktuatif, kembali lagi ke pribadi masing-masing apakah sanggup dengan resiko kerugiannya, waktu yang harus disediakan.
Contoh 1 Euro = 1.2738 US Dollar hari ini, keesokan harinya menjadi 1 Euro = 1.5 US Dollar.
Jika anda bisa memprediksi dengan pasti dan akurat
kemana arah pergerakannya, kapan waktu membeli dan menjualnya, maka anda bisa mendapatkan keuntungan besar dan pensiun sangat dini.

Lalu, mata uang apa yang sebaiknya anda beli kemudian dijual?
Satu pertanyaan yang sangat sulit dijawab karena Forex sangat rumit, tidak sesederhana yang dibicarakan orang-orang.
Kadang-kala beberapa rumor saja bisa menciptakan sentimen pasar yang menggerakkan mata uang bersangkutan naik atau turun sangat cepat.
Kembali lagi ke contoh mata uang US Dollar, Amerika Serikat adalah salah satu negara konsumen minyak terbesar di dunia, yang terus menerus mencari sumber minyak untuk cadangan kebutuhannya di masa mendatang.
Berkurangnya cadangan minyak menyebabkan melemahnya mata uang US Dollar, ini akan melemahkan posisinya terhadap mata uang lain seperti Euro

Bisa saja anda melakukan penelitian, jika ingin memantau perkembangan nilai tukar mata uang tertentu, ada baiknya anda hanya memfokuskan pada 1 atau 2 mata uang saja, sama seperti saham, pergerakannya kebanyakan lebih karena pelaku pasar. Itu pun jika anda ingin melakukannya secara manual, tetapi mari kita kembali ke pertanyaan anda mengenai tools yang bisa digunakan untuk menghindari proses riset.

Saat ini telah banyak tersedia program-program yang bisa anda manfaatkan untuk mendapatkan signal jual-beli dengan mudah tanpa harus menghabiskan banyak waktu untuk meneliti pergerakan harga mata uang tertentu.
Program-program ini mengambil data langsung dari pergerakan
harga harian mata uang di pasar Forex.

Saya mendengar, telah banyak orang yang berhasil bermain Forex dengan menggunakan software seperti ini, jika anda cari di search engine google, silahkan gunakan keyword "forex+robot", anda akan menemukan berbagai jenis software yang mengklaim bisa menghasilkan keuntungan signifikan tanpa harus bersusah-payah melakukan penelitian, anda cukup menyediakan koneksi internet yang cepat dan stabil, menyediakan waktu secara rutin setiap hari hanya untuk sekedar melihat perkembangannya.

Saran saya, pelajari lebih dahulu karakteristik program yang akan anda gunakan karena bagaimana pun, anda menginvestasikan uang anda di sini. Anda bisa mencoba versi demonya dahulu tanpa harus mengambil resiko membeli software yang tidak cocok dengan gaya permainan anda

Langkah selanjutnya adalah teliti harga yang ditawarkan masing-masing program tersebut. Beberapa software yang sudah saya lihat menawarkan harga beberapa ratus US Dollar, bahkan ada yang sampai berharga ribuan US Dollar. Yang terakhir disebut, perlu anda waspadai, jangan sampai uang anda melayang sia-sia. Memang tidak semua yang berharga mahal seperti itu, tetapi tidak ada salahnya jika meneliti dahulu sebelum membeli.

Terakhir, cek di situs-situs lain, bagaimana review, tanggapan yang diberikan orang-orang yang sudah mencobanya, ambil yang lebih banyak respons positifnya, jangan lupa perhatikan apakah ada jaminan uang kembalinya. Kebanyakan program Forex robot yang bagus menawarkan money back guarante.

Manfaatkan fasilitas itu.
Selamat berinvestasi


Monday, November 03, 2008

Melunasi hutang kartu kredit

Kartu kredit memberikan banyak kemudahan dalam berbelanja. Menggunakan kartu kredit bukan berarti kita bebas membeli apa pun yang kita inginkan tanpa ada perencanaan yang matang mengenai pembayarannya, kecuali anda mempunyai dana yang cukup untuk langsung melunasinya saat tanggal jatuh tempo.

Masalah paling umum adalah banyaknya kewajiban hutang yang harus dibayar karena bunga kartu kredit. Bisa saja pembayarannya jauh melebihi hutang pokok jika skema yang dipilih adalah minimum payment atau pun cicilan tetap.
Bunga kartu kredit dihitung bukan berdasarkan berapa tagihan tersisa bulan terakhir anda (jika minimum payment), tetapi dari total tagihan awal.

Contoh :
Bunga kartu kredit 4%
Anda menggunakan kartu kredit untuk berbelanja perangkat TV plasma seharga Rp. 50 juta.
Katakan minimum payment yang anda bayarkan sebesar Rp. 5 juta setiap bulannya dan ini sudah berjalan selama 4 bulan.
Di atas kertas berarti anda sudah melunasi Rp. 20 juta (diluar bunga), sisa hutang adalah Rp. 30 juta plus bunga.
Nah bunga yang dikenakan pada sisa saldo hutang anda di bulan ke-5 bukanlah 4% x Rp. 30 juta, melainkan dari saldo hutang awal anda yaitu yang Rp. 50 juta.

Untuk alokasi pelunasan, maksimal adalah 30% dari penghasilan bulanan, kecuali anda mempunyai dana lebih di tabungan atau anda siap hidup irit habis-habisan karena penghasilan rutin habis buat bayar hutang.
Misalnya anda mempunyai hutang kartu kredit Rp. 10 juta, penghasilan bulanan anda adalah Rp. 2 juta, maksimal penghasilan yang sebaiknya anda alokasikan untuk melunasi hutang adalah 30% x Rp. 2,000,000 = Rp. 600,000/bulan

Bila kondisi keuangan tidak memungkinkan untuk menyisihkan 30% dari penghasilan, hubungi pihak bank untuk meng-schedule ulang cara dan waktu pembayarannya.

Beberapa hal yang harus anda persiapkan sebelum menghubungi pihak bank :
-Persiapkan rincian tagihan (billing statement)
-Surat dari bank untuk melunasi tunggakan (jika ada)
-Tentukan secara pasti, berapa besar kemampuan anda untuk melunasi hutang kartu kredit

Jika rekening kartu kredit anda sudah bermasalah (menunggak) selama berbulan-bulan, jangan menaruh harapan telalu besar bahwa debt collector akan beramah-tamah dengan anda saat ditelepon. Umumnya debt kolektor sudah dilatih dengan materi-materi tertentu agar anda melunasi hutang secepatnya, bentuknya bisa masih dalam tahap negosiasi hingga pada level intimidasi, ancaman dll jika mereka menemukan ada nasabah yang tidak kooperatif. Ingat, negara kita adalah negara hukum, meskipun anda diintimidasi dengan ancaman fisik, selalu bersikap tenang saja, bagaimana pun anda tetap di atas angin karena debt collector ingin menagih hutang dari anda. Jelaskan secara singkat dan tegas bahwa anda berniat baik untuk melunasi hutang.

Sewaktu menelepon ke bagian collector, biasanya mereka menolak untuk reschedule ulang hutang, intinya, mereka hanya ingin nasabah melunasi semua hutangnya saat itu juga.
Jika kondisi seperti ini yang harus anda hadapi, ada beberapa hal yang bisa anda tempuh :
-Hentikan negosiasi lewat telepon dengan pihak debt collector, lakukan dengan sopan, seringkali mereka menggunakan kata kasar untuk memancing emosi nasabah. Ingat semua pembicaraan lewat telepon direkam, jadi alangkah bijaknya jika anda menghindari provokasi
-Minta dengan baik-baik untuk berbicara dengan atasannya, bisa manager, supervisor. Umumnya mereka lebih bisa diajak negosiasi dan tentunya lebih berpendidikan.
-Kirimkan surat permintaan reschedule utang kartu kredit anda ke department yang berwenang, garis-bawahi bahwa anda memang beritikad baik ingin melunasi hutang. Jelaskan secara rinci kapan mulainya (tanggal), berapa nilai yang sanggup anda lunasi saat ini, berapa nilai yang sanggup anda cicil untuk bulan-bulan berikutnya.